Home D3 LOKER WINGKOROLLS SEMARANG (CHEF, MARKETING B2B, SPG, SPB) TERBIT 30 MEI 2018

LOKER WINGKOROLLS SEMARANG (CHEF, MARKETING B2B, SPG, SPB) TERBIT 30 MEI 2018

Loker Yayasan Islam Amanah Darul Hisan Semarang

Loker Semarang, Wingkorolls yang beralamat di cabang baru Semarang, merupakan salah satu yang bergerak di bidang kuliner yang menyediakan makanan oleh-oleh wingko rolls yang sedang berkembang pesat di Jawa Tengah. Tentunya dengan pelayanan oleh tenaga profesional kami selalu memberikan solusi dan kontribusi dengan kenyaman dan kepuasan customer, kami sangat berpengalaman dibidangnya karena sudah menjalani masa training secara visi dan misi perusahaan kedepan untuk lebih baik.

Kembali pada kesempatan ini Semarang Wingko Rolls guna membangun pasar lebih besar dan efektif didalam pekerjaan yang mempunyai motivasi tinggi dibutuhkan karyawan yang profesional dan menjalankan misi sesuai keinginan perusahaan, dengan cara mengundang Anda untuk bergabung bersama kami.

Jenis Perusahaan : Pusat Oleh-Oleh

Ruang lingkup pekerjaan : Operasional

Posisi lowongan kerja yang dibutuhkan dan persyaratan sebagai berikut :

1. CHEF
– Usia maksimum 35 tahun
– Pendidikan min. D3 Tata Boga
– Pengalaman di bidangnya min. 3 tahun, lebih disukai pengalaman di bidang Pastry
– Kreatif dan inovatif
– Memiliki jiwa kepemimpinan
– Lebih disukai memahami sistem HACCP, GMP, Halal dan ISO
– Mampu menganalisa dengan baik
– Mampu berkomunikasi dengan baik
– Bersedia ditempatkan di Semarang

2. MARKETING B2B
– Usia maks. 25 tahun
– Pendidikan min. S1 dari segala jurusan, diutamakan jurusan Manajemen Bisnis
– Memiliki jiwa yang kreatif dan inovatif
– Mampu menguasai program komputer
– Berpenampilan menarik
– Memiliki SIM A
– Bersedia ditempatkan di Semarang

3. SPG & SPB
– Pria dan wanita
– Muslim
– Usia max 25 thn
– Pendidikan minimal SMA
– Penampilan menarik
– Bisa mengoperasikan komputer
– Penempatan Semarang

Job deskripsi tugas kerja dan tanggung jawab Chef adalah
– Memastikan proses produksi dari mulai rencana produksi sampai pengiriman berjalan sesuai dengan SOP
– Memastikan ketersediaan bahan baku agar produksi dapat berjalan sesuai dengan jadwalnya
– Memastikan produk yang dihasilkan sesuai dengan standart
– Memastikan kebersihan atau hygiene dan kelayakan pada keseluruhan proses produksi
– Mengembangkan produk atau memunculkan inovasi baru
– Mengatur system kerja untuk produksi dan menjaga standart rasa serta kualitas produksi
– Mengatur dan menjalankan efektif dan efisiensi kerja produksi

Job deskripsi tugas kerja dan tanggung jawab B2B adalah
– Menjalin kerjasama yang baik untuk meningkatkatkan selling product
– Menjalin kerjasama yang bersifat Business to Business

Job deskripsi tugas kerja dan tanggung jawab SPG dan SPB adalah
– Pelayanan ke customer
– Melayani Transaksi penjualan produk Wingkorolls

Info Catatan : Pengumuman loker ini akan dibutuhkan segera. Bagi pelamar yang memenuhi kualifikasi, dapat mengumpulkan berkas lamaran. PELAMAR TIDAK DIPUNGUT BIAYA (GRATIS). Hati-hati terhadap modus penipuan yang dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab, demikian menjadi perhatian bagi pelamar agar berhati-hati karena setiap pendaftaran tidak dipungut biaya apapun.

Jika Anda tertarik, silahkan kirim surat lamaran, riwayat hidup, pas photo, fc data diri, fc ijazah dan dokumen lainnya Anda ke :
Email :
hrdsemarangbakery@gmail.com
alamat :
Outlet Semarang Wingkorolls
Jl. Kawi No. 3 Wonotingal, Candisari, Semarang
Telp : 024-76423845

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here